LHOKSEUMAWE – Akibat oli yang tumpah di badan jalan kawasan Saree, Aceh Besar mengakibatkan pengendara sepeda motor asal Lhokseumawe mengalami kecelakaan, Sabtu (9/9/2017).
Salah satu korban, Bisma, mengaku sepeda motor yang kendarainya tergelincir di jalur tanjakan yang dipenuhi oli. Akibatnya, Ia bersama seorang kerabat yang berboncengan dengannya mengalami luka parah pada tangan kiri hingga tidak dapat digerakkan. “Saya masih mendingan, tidak bergitu parah. Teman boncengan saya luka pada tangan kiri hingga tidak bisa digerakkan. Tadi kami berada di Puskesmas di kawasan perbukitan Saree,” kata Bisma kepada GoAceh. Ia mengaku dalam perjalanan menuju ke Kota Banda Aceh, tiba-tiba sepeda motor yang dikendarainya terpeleset dan terjatuh karena tumpahan oli di badan. “Oli yang tumpah sangat banyak. Menurut warga di sana baru terjadi kecelakaan di kawasan itu, sehingga menyebabkan oli tumpah membanjiri badan jalan,” katanya.Ads