LANGSA - Satu unit truk colt diesel BL 8737 UL bermuatan tanah timbun, terbalik karena ban belakang truk terpesorok dalam parit saat sedang melakukan penimbunan pelebaran jalan Iskandar Tsani Gampong Peukan Langsa, Kecamatan Langsa Kota.Informasi yang diterima GoAceh, Rabu (2/11/2016), menyebutkan, kejadian tersebut berawal saat truk colt diesel bermuatan tanah dimaksud sedang mundur di lokasi pelebaran jalan kawasan kota untuk menumpahkan tanah timbunan di ujung jalan proyek.
Baca: Sopir Ngantuk, Truk Tabrak Rumah Warga
Namun, tiba-tiba ban belakang kiri truk melindas plat beton penutup parit di ujung jalan yang sudah tipis dan rapuh. Sehingga, ban belakang truk langsung amblas dan terperosok dalam parit jalan bersamaan ambruknya plat beton penutup parit.
Baca: Kecepatan Avanza Saat Tabrak Truk Tangki Diperkirakan Hampir 170 KM/Jam
"Karena truk bermuatan tanah yang berat, akhirnya hilang keseimbangan dan langsung terbalik saat ban belakang terperosok. Bahkan pegas (per-red) ban belakang truk juga ikut putus serta baut gerdangnya putus akibat bodi truck terbalik,” sebut salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya.
Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, sopir dan kernet berhasil keluar dari truk sebelum terbalik. Saat ini warga dan pekerja proyek pelebaran jalan sedang berupaya membalikkan truk kembali untuk diperbaiki menggunakan alat berat di loaksi kejadian.