BANDA ACEH - 48 tim SSB akan bertarung dalam festival sepakbola U-12 Aqua Danone Nations Cup (DNC) 2016 Region Aceh di Stadion Harapan Bangsa, Lhoong Raya, Banda Aceh, Sabtu-Minggu 2-3 April 2016.
Amatan GoAceh.co, stadion termegah di Kota Banda Aceh ini disulap menjadi dua lapangan dengan ukuran panjang 60 meter dan lebar 40 meter. Pembukaan Danone ini turut dihadiri Ketua Harian KONI Aceh, Kamaruddin Abu Bakar, anggota DPR Aceh, Bardan Sahidi, Kepala Bidang Olahraga Dispora Aceh, Musri Idris. Kabid Olahraga, Musri idris secara simbolis membuka kejuaraan ini, dalam sambutannya, Musri Idris mengatakan ajang ini sangat positif untuk melatih mental pemain muda Aceh yang berusia 11-12 tahun. "Semoga dengan even ini akan melahirkan atlet yang berguna bagi Aceh di masa mendatang," ucapnya.Ads